Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian Limbah Cair, Sumber, Jenis Limbah Cair

Pengertian Limbah Cair, Sumber, Jenis Limbah Cair
Limbah cair adalah salah satu jenis limbah yang berbentuk cair atau berupa cairan. Menurut KBBI limbah cair adalah air yang membawa limbah atau sampah. Limbah cair dapat bersumber dari industri, domestik, pertanian, peternakan dsb. Tanpa pengelolaan yang tepat, limbah cair dapat menimbulkan berbagai permasalah lingkungan, pencemaran dan gangguan kesehatan masyarakat.

Pengertian Limbah Cair

Limbah adalah buangan sisa hasil dari aktivitas kegiatan manusia baik dalam kegiatan produksi (industri) maupun dalam aktivitas kegiatan sehari-hari (domestik). Limbah cair adalah salah satu jenis limbah yang berbentuk cair atau berupa cairan. Kehadiran limbah pada dasarnya tidak dikehendaki, karena selain tidak memiliki nilai ekonomis tetapi juga dapat menimbulkan permasalahan lingkungan, kesehatan manusia dan pencemaran lingkungan.

Pengertian Limbah Cair di KBBI

Arti limbah cair menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah air yang membawa sampah atau limbah yang bersumber dari rumah, bisnis, dan industri.

Sumber-sumber Limbah Cair

Limbah cair dapat berasal dari air limbah rumah tangga, limbah cair dari kegiatan di laboratorium, air limbah kegiatan pertanian, perikanan, peternakan, perkantoran, dan bahkan pabrik atau industri.

Jenis-jenis Limbah Cair

Klasifikasi macam jenis limbah cair berdasarkan sumbernya antara lain adalah:
  1. Limbah cair domestik
  2. Limbah cair perkotaan
  3. Limbah cair industri
  4. Limbah cair pertanian

Dampak Buruk Limbah Cair

Terdapat banyak dampak negatif yang ditimbulkan oleh limbah cair jika tidak dikelola dengan benar, salah satunya adalah pencemaran di lingkungan air. Oleh sebab itu limbah cair sebelum di buang ke badan air harus terlebih dahlu di olah sehingga kualitasnya memenuhi standar baku mutu yang telah di tetapkan oleh dinas terkait/pemeriintah sehingga tidak menimbulkan kerusakan lingkungan, kkhusunya lngkungan perairan.

Istilah Terkait Limbah

Berikut ini istilah-istilah kata yang berkaitan dengan limbah yang mungkin dapat menjadi referensi tambahan:
Limbah padat, gas, b3.

Posting Komentar untuk "Pengertian Limbah Cair, Sumber, Jenis Limbah Cair"